Aksi Bule-Bule Membersihkan Sampah Di Gunung Rinjani

Aksi Bule-Bule Membersihkan Sampah Di Gunung Rinjani

Tidak semua pendaki merupakan pendaki yang juga merupakan pecinta alam. Ada beberapa pendaki yang kedatangannya malah membuat kerusakan di alam, salah satu ulahnya adalah membuang sampah sembarangan. Sebenarnya kita tidak berhak sekalipun membuang sampah di alam bebas apalagi jenis sampah yang tidak bisa diolah oleh alam itu sendiri misal jenis sampah pelastik. Fenomena menumpuknya sampah-sampah di gunung menggugah hati para bule di lombok untuk membersihkan sampah yang ada di gunung rinjani. Berikut adalah rangkuman cerita aksi si bule-bule yang rela untuk membersihkan sampah yang berserakan di alam bebas.

sumber : brilio.net
sumber : brilio.net

Aksi ini dilakukan oleh para bule ini dilaksanakan pada 21 Juli 2015. Mereka dengan sukarela dan tanpa lelah memungut sampah satu per satu dan membawanya turun. Tindakan mereka ini memang patut diacungi jempol, walaupun bukan negaranya sendiri mereka rela melakukan aksi bersih-bersih Rinjani.

Siapa yang tak kenal dengan Gunung Rinjani? Gunung tertinggi ketiga di Indonesia yang terletak di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat ini memang menjadi salah satu gunung favorit para pendaki. Tak cuma pendaki asal Nusantara yang datang kemari, pendaki dari luar negeri pun rela datang jauh-jauh untuk mencapai puncaknya.

sumber : brilio.net
sumber : brilio.net

Tapi, di balik foto-foto keren pemandangan Rinjani dan foto-foto indah di puncak dan Danau Segara Anak yang diunggah para pendaki ke sosial media, ada sisi lain yang hanya dilirik oleh sebagian orang-orang yang peduli.

Rinjani ternyata telah ternodai dengan tumpukan sampah yang telah ditinggalkan oleh para pendaki abal-abal yang sangat tidak bertanggung jawab. Hal inilah yang kemudian menimbulkan keprihatinan para pendaki asing yang juga tergabung dalam organisasi Green Books.

sumber : https://www.brilio.net//news/ramai-ramai-para-bule-sukarela-bersihkan-sampah-gunung-rinjani-salut-150721u.html

http://www.kaskus.co.id/thread/55ac39661854f767408b456a/ini-dia-aksi-bule-membersihkan-sampah-di-gunung-rinjani/