Jerman Memiliki Paspor yang Paling Kuat, Bagaimana dengan Paspor Indonesia?

Jerman Memiliki Paspor yang Paling Kuat, Bagaimana dengan Paspor Indonesia?

Jika kita sering melakukan perjalanan ke luar negeri, pasti tidak akan lepas dari kartu identitas yang satu ini. Paspor adalah dokumen terpenting bagi siapa saja yang ingin memasuki negara lain. Namun ternyata kekuatan paspor dari setiap negara berbeda dan setiap tahun dirilis oleh Indeks Paspor Dunia untuk mengetahui “nilai” paspor setiap negara.

Pada tahun 2017 ini, paspor yang berasal dari negara Jerman dianggap sebagai paspor yang terkuat dan paling bernilai di dunia. Untuk ranking kedua ditempati oleh negara Swedia ; ketiga oleh Denmark, Finlandia, Perancis, Spanyol, Singapura, Norwegia, dan Inggris ; keempat oleh Korea Selatan, Portugal, Austria, Portugal, Luksemburg, Belgia, Belanda, Swiss, dan Italia.

sumber : opuacruisingclub.co.nz

Sementara itu, Irak, Pakistan, Suriah, dan Somalia menjadi penghuni lima negeri dengan paspor paling lemah di dunia.

Di Asia, paspor Singapura menjadi yang terkuat dengan fasilitas bebas visa atau visa on arrival di 158 negara. Disusul Korea Selatan (157 negara), Jepang (156 negara), Malaysia (155), dan Hongkong (140 negara).

Sedangkan bagaimanakah dengan paspor Indonesia? Ternyata Indonesia berada di peringkat ke-67 bersama dengan Sierra Leone, Ghana, dan Kirgistan. Keempat negara ini sama-sama hanya bisa menikmati fasilitas bebas visa di 59 negara. Warga Indonesia bisa bepergian tanpa perlu mengurus visa selain ke negara-negara ASEAN antara lain ke Belarus, Chile, Kolombia, Ekuador, Fiji, Gambia, Haiti, dan Maroko.

Sumber :

http://nationalgeographic.co.id/berita/2017/03/paspor-jerman-terkuat-di-dunia-bagaimana-dengan-indonesia