Letak Gunung Semeru

Letak Gunung Semeru

sumber : google.com/maps
sumber : google.com/maps

Gunung semeru merupakan gunung berapi tertinggi di pulau Jawa. Gunung ini memiliki ketinggian 3.676 mdpl dengan puncaknya yang bernama Mahameru. Lokasi Gunung Semeru ini berada di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Posisi geografis Semeru terletak antara 8°06′ LS dan 112°55′ BT. Gunung Semeru secara administratif termasuk dalam wilayah dua kabupaten, yakni Kabupaten Malang dan Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur. Gunung ini termasuk dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Taman Nasional ini terdiri dari pegunungan dan lembah seluas 50.273,3 Hektar. Terdapat beberapa gunung di dalam Kaldera Gn.Tengger antara lain; Gn.Bromo (2.392m) Gn. Batok (2.470m) Gn.Kursi (2,581m) Gn.Watangan (2.662m) Gn.Widodaren (2.650m). Terdapat empat buah danau (ranu): Ranu Pani, Ranu Regulo, Ranu Kumbolo dan Ranu Darungan.

Diperlukan waktu sekitar empat hari untuk mendaki puncak gunung Semeru pergi-pulang. Untuk mendaki gunung dapat ditempuh lewat kota Malang atau Lumajang. Dari terminal Kota Malang naik angkutan umum menuju desa Tumpang. Disambung lagi dengan jeep atau truk/pickup yang banyak terdapat di belakang pasar terminal Tumpang dengan biaya per orang Rp20.000,00 hingga Pos Ranu Pani.

Sumber :

https://id.wikipedia.org/wiki/Gunung_Semeru