Tempat-Tempat Yang Sebaiknya Tidak Kamu Gunakan Sebagai Tempat Selfie

Tempat-Tempat Yang Sebaiknya Tidak Kamu Gunakan Sebagai Tempat Selfie

Saat ini, banyak orang yang jadi memiliki hobi narsis. Dan hobi tersebut didukung oleh teknologi kamera yang semakin maju. Mulai adanya front camera di smart phone, munculnya tongsis hingga action cam yang sampai saat ini masih booming. Namun sayangnya hobi dan fasilitas yang ada tidak didukung oleh beberapa oknum yang tidak memiliki attitude, misalnya saja melakukan selfie ditempat yang terlarang. Berikut adalah tempat-tempat yang sebaiknya tidak kamu gunakan sebagai tempat selfie :

1. Di sekitar hewan

Janganlah terlalu memaksakan kondisi anda untuk melakukan selfie di sekitar hewan, untuk hewan buas maupun tidak. Karena hal tersebut tentu saja mengganggu kenyamanan hidup mereka. Selain dapat mengganggu kenyamanan mereka, nyawamu pun dapat menjadi taruhannya ketika mereka tidak lagi bisa mengontrol emosinya.

2. Di sekitar hewan

Janganlah terlalu memaksakan kondisi anda untuk melakukan selfie di sekitar hewan, untuk hewan buas maupun tidak. Karena hal tersebut tentu saja mengganggu kenyamanan hidup mereka. Selain dapat mengganggu kenyamanan mereka, nyawamu pun dapat menjadi taruhannya ketika mereka tidak lagi bisa mengontrol emosinya.

3. Ketika kita sedang dalam perjalanan

Hal ini tentu sangat berbahaya karena aksi ini tentu dapat membahayakan diri kita sendiri dan orang lain, khususnya jika kamu juga adalah seorang driver. Tentu saja dilarang keras berfoto selfie saat Anda mengemudi. Jika ingin mengabadikan perjalanan, mintalah bantuan seorang teman untuk memotret anda dalam posisi aman.

4. Di tepi tebing, kawah gunung, gedung

Hanya ingin mendapatkan sensasi namun lupa dengan harga nyawa diri sendiri? Menurut mimin, itu adalah hal yg sangat bodoh. Foto yang indah tidak harus yang anti mainstream dan membahayakan kan?

5. Tempat-tempat suci

Selfie di dalam tempat suci tentu dapat mengganggu kekhusyukan warga yang melakukan ibadah. Ambil lah foto diluar tempat suci tersebut sehingga kegiatan kita tidak mengganggu aktivitas peribadahan umat manapun.

6. Museum

Museum banyak menyimpan artefak-artefak berusia ribuan tahun atau karya-karya seni agung dari masa lampau. Kebanyakan dari artefak mungkin sudah sangat rapuh dan rentan rusak jika tersentuh. Kegiatan berfoto selfie berpotensi menimbulkan kecelakaan yang berakibat pada kerusakan benda-benda koleksi museum. Beberapa museum bahkan telah melarang pengunjungnya membawa dan menggunakan tongkat narsis ke dalam museum untuk mencegah kerusakan yang mungkin terjadi akibat keributan berfoto selfie.

http://nationalgeographic.co.id/berita/2016/05/traveler-jangan-selfie-di-tempat-tempat-ini