Jalur Pendakian Ekstrim Gunung di Indonesia

Jalur Pendakian Ekstrim Gunung di Indonesia

Apakah kamu sudah pernah melewati jalur-jalur pendakian berikut ini ? apakah kamu merasakan ke ekstriman jalur ini seperti yang dijelaskan oleh mimin? Jika ternyata kamu belum pernah kesana, silahkan sempatkan waktu liburanmu untuk menjajal jalur pendakian ekstrim gunung di indonesia ini :

  1. Jalur pendakian gunung arjuno via lawang yang terkenal dengan hutan lali jiwo

Apakah kamu tahu mengapa disebut dengan hutan lali jiwo? Karena konon, bagi orang yang melewati hutan tersebut akan lupa diri dan tersesat. Sehingga kawasan hutan pohon cemara tersebut memiliki sebutan hutan lali jiwo.

  1. Mempertaruhkan nyawa pada seutas tali untuk mencapai puncak sejati gunung raung

Kemudian, jalur ekstrim yang bisa menjadi salah satu list perjalananmu adalah menggapai puncak sejati gunung raung. Kamu harus menyiapkan perlatan climbing. Peralatan tersebut nantinya akan digunakan sebagai alat untuk menyebrangi jembatan yang kanan kirinya merupakan jurang dalam.

  1. Dikunjungi hewan buas saat berada di berantara gunung leuser

Sensasi bertemu hewan buas tentu bisa membuat jantung kita berdebar. Jika kamu ingin merasakannya, kamu bisa mengunjungi jalur pendakian gunung leuser yang terletak pada lebatnya hutan berantara dan populasi hewan buas yang siap kapanpun mengintai para pendaki.

  1. Tanjakan berat, terjal, dan berliku sebelum menuju Puncak Rante Mario Gunung Latimojong

Gunung Latimojong merupakan gunung dengan jalur ekstrim nomor 4 setelah Gunung Binaiya, Bukit Raya, dan Puncak Cartenz. Jalur pendakian yang terjal menjadikan gunung ini termasuk dalam kategori gunung bermedan berat. Butuh tenaga dan kesabaran yang ekstra untuk mendaki gunung ini.

  1. Perjalanan panjang menyusuri sungai sebelum sampai di titik tertinggi Maluku, Puncak Gunung Binaiya

Meskipun tidak sepopuler gunung rinjani, namun gunung tertinggi di Maluku ini menjadi incaran para pendaki seven summits. Salah satu tantangannya adalah biaya mahal dan jalur panjang, mulai dari menyusuri sungai antar desa hingga melewati hutan dengan pohon-pohon besar dan berlumut.

  1. Bukit Raya, gunung berketinggian 2278 dengan jalur pendakian rasa gunung 3000 Mdpl

Sekalipun hanya memiliki ketinggian 2278 Mdpl, gunung ini memiliki kelembaban yang tinggi, banyak lumut dan juga banyak pohon yang tumbang. Sehingga kamu harus siap-siap memanjat dan merangkak untuk melewatinya.

  1. Materi, tenaga, waktu, dan nyawa harus kamu pertaruhkan untuk bisa berada di Puncak Cartenz

Keganasan jalur pendakian menuju Puncak Cartenz sudah menjadi rahasia umum. Banyak korban jiwa berguguran sebelum berhasil menyelesaikan misinya. Faktor ekstrimnya cuaca, terjalnya medan, dan kesalahan-kesalahan teknis menjadi penyebab gagalnya misi para pendaki. Maka, Gunung Jayawijaya dengan Puncak Cartenznya pantas dinobatkan sebagai gunung dengan jalur pendakian paling ekstrim di Indonesia.

http://phinemo.com/jalur-pendakian-ekstrim-di-indonesia/